OKTANA.ID– Momentum first date tentunya sudah gak asing lagi bagi telinga kaum muda-mudi. Momentum ini merupakan sebuah awal perjumpaan dengan gebetan atau seseorang yang baru saja hendak ditemuinya secara langsung di dunia nyata. Walaupun sebetulnya mereka sudah lama saling kenal dan berkomunikasi didunia maya atau sosial media.
Momentum ini pastinya menjadi sangat mendebarkan. Karena ketika first date kita akan berinteraksi secara langsung dengan berhadap-hadapan. Namun kadang kala, first date ini tidak seindah yang kita bayangkan karena dari situ kita dapat langsung mengetahui karakter seseorang atau lawan bicara.
Dari first date tersebut, akhirnya akan memberikan pilihan antara melanjutkan komunikasi dalam berhubungan dan lanjut ke jenjang lebih serius atau cukup sekedar jadi teman biasa, bahkan tak banyak yang tiba-tiba jadi asing juga.
Pilihan tersebut biasanya dikenal dengan istilah red flag dan green flag. Red flag atau bendera merah merupakan pertanda bahwa hubungan tersebut alangkah baiknya untuk segera diakhiri saja, sedangkan untuk green flag atau bendera hijau merupakan pertanda bahwa hubungan tersebut dapat diteruskan atau hubungan yang sehat. Berikut ini adalah 5 tanda-tanda red flag dan green flag yang wajib diketahui saat first date:
Mereka jadi pendengar yang baik
Pada saat first date, tentunya kita akan berkomunikasi antar satu sama lain. Dari komunikasi tersebut, tentunya dapat dilihat seberapa antusias dia mendengarkan cerita kita atau mungkin sebaliknya dan berusaha untuk fokus tidak memainkan ponselnya. Dari situlah dapat dikatakan sebagai pendengar yang baik.
Mereka mampu berbicara apa adanya tentang dirinya
Suatu hubungan yang sehat tentunya tidak terlepas dari 2 orang yang mampu mengenali emosi dirinya, merasa nyaman pada saat bercerita tentang asal-usulnya tanpa sedikitpun merendahkan dirinya. Tentunya, dia akan menjadi dirinya apa adanya tanpa harus melebih-lebihkan atau mengurangi sedikitpun kepada lawan biacaranya.
Memiliki sikap empati
Sikap empati ini tentunya juga menentukan apakah seseorang dikatakan red flag atau green flag pada saat first date, mulai dari hal yang kecil atau bahkan dari hal yang besar. Dengan memiliki sikap empati ini, maka seseorang tersebut dapat dikatakan lanjut untuk menjalin sebuah komunikasi. Empati ini tak hanya diberikan dikolom pesan saja, melainkan juga secara langsung didunia nyata.
Adanya sikap tanggung jawab dan tegas
Dalam berbagai situasi apapun, tentunya sikap tanggung jawab dan tegas ini harus selalu ada dan nempel didalam diri seseorang, terlebih pada saat Momentum first date dengan gebetan atau lawan jenis yang baru pertama kali bertemu secara langsung. Sikap tanggung jawab dan tegas ini mampu menjadi sebuah bendera hijau bagi seseorang, jika ia mampu menanamkannya didalam dirinya karena merupakan jaminan bagi lawan bicaranya dan juga dirinya.
Berkepribadian baik yang secara konsisten
Tak jarang bagi seseorang yang telah melakukan first date ini merasa kecewa dengan lawan bicaranya, entah karena paras aslinya yang tidak sesuai difoto atau alasan lainnya. Sehingga dari yang awalnya bersikap begitu baik dan manis, tiba-tiba mendadak cuek dan acuh. Tapi jika menemui seseorang lawan bicara yang mampu mempertahankan sikap kebaikannya dengan konsisten, maka sudah menjadi sebuah pertanda lampu hijau.
5 Tanda-Tanda Red Flag Saat First Date:
Adanya love bombing
Love bombing adalah sebuah tindakan dengan memberikan perhatian kepada lawan bicara dan afeksi secara berlebihan, yang dapat membuat lawa bicaranya merasa tidak nyaman. Love bombing ini dapat berupa pujian yang berlebihan, minta menghabiskan waktu bersama, memberi hadiah yang dinilai terlalu berlebihan secara terus-terusan dan menginginkan kepastian hubungan secara cepat.
Tak memahami batasan
Setiap orang pasti ingin hidup dengan bebas dan tenang, tanpa adanya batasan atau tekannan dari pihak manapun sekalipun itu kekasihnya. Jika hal ini terjadi pada saat setelah Momentum first date atau bahkan pada Momentum tersebut berlangsung, tentunya menjadi sebuah pertanda bendera merah atau red flag untuk melanjutkan hubungan. Batasan tersebut tentunya tidak hanya berupa ruang personal, dapat juga adanya aturan atau larangan-larangan yang tentunya hanya menguntungkan dia saja. Bahkan bisa juga berupa adanya sikap obsesif dan cemburu, yang dikarenakan adanya rasa cemas, insecure, marah, dan ketakutan dari dia terhadap kamu jika dekat dengan pria atau wanita lain selain dirinya. Yang tentunya akan membuat hubungan yang terjalin tanpa adanya status apa-apa tersebut, sudah menjadi tidak sehat atau toxic.
Hanya memanfaatkanmu dan sering meremehkanmu
Biasanya dalam Momentum first date ini, ketika selesai memesan makanan atau minuman tidak ada aturan bahwa harus dari pihak laki-lakinya yang membayar, kadang kala bisa juga split bill. Namun bila pada saat first date, dia sudah meminta kamu yang membayarinya dengan alasan yang beraneka macam dan hal tersebut sudah pernah terjadi pada saat belum bertemu, dia meminta uang maka perlu diketahui bahwa ia hanya menjadikanmu sebagai ATM berjalannya saja. Terlebih lagi jika ia pernah meremehkanmu dengan candaan-candaan yang tidak semestinya, bahkan sampai menyangkut harga diri, keluarga dan kariermu sudah dipastikan bahwa itu pertanda red flag.
Tak memiliki motivasi hidup
Seseorang yang tidak memiliki motivasi hidup dengan cara merendahkan dirinya dengan alasan insecure atau lain sebaginya, terlebih pada saat Momentum first date maka sudah dapat dikatakan bahwa ia tidak memiliki sikap kerja keras dan mudah menyerah.
Suka tarik-ulur perasaan
Sikap tarik ulur perasaan ini biasanya terjadi, ketika realita dan ekspetasi seseorang tersebut pada saat first date berbeda. Dia tidak akan menghubungimu ketika tidak butuh, tapi akan kembali menghubungimu dengan kalimat manis pada saat ia menginginkan sesuatu darimu.
Penulis: Erika
Editor: Srinan