OKTANA.ID, KEDIRI– Keputusan Reza Darmawan untuk pindah haluan dari Partai Amanat Nasional (PAN) ke Partai Gerindra cukup mengagetkan publik Kota Kediri. Apalagi saat ini tengah mendekati Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024, Reza Darmawan memberi kejutan dalam dinamika politik Kota Kediri.
Setelah berjuang bersama PAN belasan tahun, Reza Darmawan terang-terangan mengaku telah tidak sejalan dengan partai berlambang matahari terbit ini. Padahal saat ini, Reza Darmawan tengah menjadi Ketua Komisi A DPRD Kota Kediri. Bahkan, ia merupakan salah satu tokoh penting di PAN Kota Kediri. Selama tiga periode, Reza Darmawan duduk di kursi dewan berkendaraan PAN.
Surat pengunduran diri Reza Darmawan diserahkan ke PAN Kota Kediri sejak 14 Juli 2023 lalu. Reza Darmawan mengakui bahwa keputusannya ini tidak serta merta begitu saja atau mendadak. Reza Darmawan mengaku telah melalui proses panjang. Hingga akhirnya ia memutuskan berseragam Partai Gerindra.
“Memang ini melalui proses yang cukup panjang, ada pemikiran yang cukup dalam kurang lebih berapa tahun ya itu akhirnya kita memutuskan untuk pindah ke Partai Gerindra,” ungkapnya.
Reza Darmawan mengakui banyak perbedaan visi misi yang terjadi selama ini. Di sisi lain, dia melihat potensi Gerindra yang sesuai dengan visi misi dirinya untuk mengembangkan potensi pertanian di Kediri. Termasuk sosok Prabowo Subianto.
“Kita melihat memang banyak perbedaan visi misi yang terjadi selama ini. Terus kita melihat ada potensi di partai lain untuk mengembangkan sisi politik saya, sisi sosial saya dan sisi pengembangan partai yang sevisi dan semisi dengan saya, akhirnya saya memilih Gerindra,” imbuh Reza.
“Visi misi (Gerindra) bagi saya lebih cocok dengan kondisi lingkungan di karisidenan Kediri, dan tujuan untuk ke pertanian menjadi sektor yang utama dalam pengembangan saya sevisi misi juga dengan Gerindra. Mudah-mudahan ini jadi dasar utama saya untuk mengembangkan pangan di Indonesia nanti ke depannya,” tambahnya.
Saat ini Reza Darmawan tengah fokus mempersiapkan berkas administrasi untuk pencalonannya di DPR RI Dapil 6 Jawa Timur, meliputi Kediri, Blitar dan Tulungagung.
“Pencabutan berkas sudah kami lakukan, saat ini tengah menyiapkan persyaratan lain untuk kembali mendaftar melalui Gerindra,” tegasnya.
Editor: Srinan