OKTANA.ID– Hari Raya Idul Adha merupakan sebuah perayaan hari besar keagamaan bagi umat muslim di seluruh dunia. Pada Hari Raya Idul Adha ini, ada banyak sekali penamaannya, entah Hari Raya Kurban ataupun Hari Raya Haji karena bertepatan dengan puncak ibadah haji yang dilakukan oleh seluruh umat muslim di Mekkah dan Madinah.
Nah, selain itu yang menjadi sebuah momen unik dari perayaan Hari Raya Idul Adha ini, selain sebagai umat muslim yang merasa mampu diwajibkan untuk menjalankan ibadah kurban. Kemudian daging dari hewan kurban tersebut akan disumbangkan kepada orang-orang yang berhak menerimanya. Sehingga, tidak heran apabila pada momen Idul Adha, pada keesokan harinya tak heran hampir tiap rumah pasti memasak olahan daging kurban. Entah itu daging kambing maupun daging sapi.
Mungkin bagi sebagian orang, memasak adalah hal yang sangat mudah dilakukan terlebih jika sudah terbiasa, namun justru menjadi sebuah tantangan tersendiri bagi beberapa orang lainnya yang tidak terlalu jago. Bahkan mungkin sudah terbiasa membeli masakan jadi setiap harinya, akan merasa kesulitan ketika mendapatkan daging kurban yang berupa kambing.
Tetapi juga tidak menutup kemungkinan, untuk orang-orang yang bisa memasak pun juga mengalami sedikit kesulitan pada saat mengolah daging kambing tersebut, lantaran baunya yang sangat mengganggu penciuman dan dagingnya yang sangat keras dan alot. Jika tidak tahu teknik memasaknya. Maka dari itu, agar tidak kesusahan saat memasak daging kambing tersebut, yuk simak 8 tips-tipsnya berikut ini:
- Baluri Cuka Apel
Cuka sangat dikenal memiiki banyak manfaat, salah satunya mampu menghilangkan bau tak sedap pada daging kambing. Nah, jenis cuka yang digunakan ini adalah cuka apel karena jika daging tersebut akan diolah dengan diberi baluran cuka apel ini, maka membantu menghilangkan bau amis pada daging tersebut dan menjadikan dagingnya lebih lunak alias tidak alot saat di makan. Apalagi jika daging sapi, maka rasanya akan sangat nikmat dan lebih juicy lantaran sudah dibaluri dengan cuka apel, begitupun jika daging kambing maka akan sangat nikmat.
- Masak dengan Daun Salam
Jika ingin bau pada daging kambing menghilang, salah satu caranya yaitu memasaknya dengan beberapa lembar daun salam. Daun salam sendiri dipercaya mampu menghilangkan aroma bau, pada daging kambing sehingga akan sangat membuat rasanya sangat nikmat pada saat dimakannya nanti, bahkan tidak terasa seperti sedang memakan daging kambing melainkan daging sapi. Pemberian daun salam ini, bisa pada saat merebus dagingnya atau mencampurkan dengan dagingnya yang sudah dimasak dengan bumbu.
- Dibungkus dengan Daun Pepaya atau Daun Jati
Tips simpel lainnya untuk menghilangkan bau tak sedap pada daging kambing, yaitu dengan dibungkus terlebih dahulu menggunakan daun papaya atau daun jati. Jaman dahulu kala sebelum banyaknya kantong plastic seperti sekarang, untuk membungkus daging selalu menggunakan daun jati atau daun pepaya. Hal ini karena, kandungan enzim yang ada pada daun papaya atau daun jati tersebut mampu menetralisir bau tak sedap pada daging. Selain itu, juga dapat membuat daging menjadi lebih empuk.
- Beri Parutan Buah Pir
Tak hanya enak di makan secara langsung ataupun dijadikan es buah, ternyata buah pir ini juga dapat digunakan untuk menghilangkan aroma bau tak sedap pada daging kambing dan juga membantu untuk melunakkan dagingnya. Adapun caranya, yaitu dengan cara diparut terlebih dahulu buah pir nya, lalu parutannya dilumurkan di seluruh bagian daging kambing secara merata. Diamkan sejenak sekitar 30 menit an, lalu kemudian cuci. Daging kambing lalu diolah seperti biasa.
- Rebus dengan Rempah-rempah
Cara lain untuk menghilangkan bau tak sedap pada daging kambing, yaitu merebusnya dengan rempah-rempah, misalnya serai, daun jeruk, jahe dan juga kemangi. Merebus dengan rempah-rempah ini sangat bertujuan agar aroma taksedap pada daging kambing tersebut, berganti menjadi aroma wangi khas rempah-rempah. Jadi, sebelum merebusnya dengan rempah-rempah usahakan untuk dicuci dahuluya daging kambingnya, agar sisa-sisa darah ataupun kotoran yang menempel di dagingnya dapat tersingkirkan.
- Beri Parutan Nanas
Dengan memberi baluran nanas yang sudah diparut, ternyata juga dapat menghilangkan bau tak sedap pada daging kambing, serta juga dapat membuat daging kambing yang a lot menjadi lunak. Hal tersebut karena getah nanas yang sangat tajam, dapat menetralisir daging yang a lot serta bau amis pada daging. Adapun caranya, yaitu parut nanas terlebih dahulu, lalu baluri daging kambing yang mentah tersebut parutan nanas secara merata dan diamkan sejenak kurang lebih setengah jam an. Jika sudah, maka daging dapat diolah seperti biasanya.
- Beri Taburan Garam
Selain berfungsi untuk memberikan cita rasa asin pada massakan, taburan garam juga berfungsi untuk menetralisir bau tak sedap yang ada pada daging kambing. Dengan memberikan taburan garam ini, dapat membantu menghilangkan aroma bau yang ada. Caranya yaitu dengan membalurkan taburan garam ke seluruh permukaan daging kambing, lalu diamkan sejenak kurang lebih 1 jam an. Lalu jangan lupa untuk mencuci daging kambing tersebut, sebelum diolah agar rasanya tidak semakin asin.
- Hilangkan Lemaknya
Daging kambing sangatlah terkenal dengan kandungan lemaknya yang sangat banyak, maka tak heran jika keseringan memakan daging kambing dapat memicu naiknya tekanan darah dan juga kolestrol. Selain itu, lemak yang menempel pada daging kambing inilah yang menjadi pemicu munculnya bau. Jadi, sebelum mengolahnya lebih baik untuk menghilangkan lemak-lemak yang menempel pada dagingnya dengan cara diiris atau bisa juga dibekukan dulu di lemari es agar lebih mudah mengirisnya.
Editor: Srinan