OKTANA.ID, Tangerang– Dalam laga debutnya bersama Dewa United, Egy Maulana Vikri berhasil membuat gol debutnya saat melawan Madura United di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Kamis (2/2/2023). Sayangnya, gol krusial Egi itu belum bisa membawa Dewa United memenangkan pertandingan lanjutan Liga 1 2022/2023.
Skuad Dewa United yang diarsiteki Jan Olde Riekerink bermain mendominasi pada awal babak pertama. Sayangnya, upayanya menembus sepertiga pertahanan Madura United kerap macet.
Dengan hadirnya Egy membuat lini serang Dewa United terlihat lebih cair. Egy mampu beradaptasi cepat dengan dengan Karim Rossi dan Rangga Muslim. Hal ini kerap merpotkan pertahanan Madura United.
Setelah berkali-kali berusaha menggoyang lini belakang Madura United, Egy pun mampu membobol gawang jaring lawan pada menit ke-18. Ini menjadi gol debut Egy bersama Dewa United. Gol ini berasal dari umpan terobos Karim Rossi yang dapat dimaksimalkan Egy.
Akan tetapi, ketika memimpin gol, Dewa United malah lengah pada barisan belakang. Gawang Dewa United yang dijaga Natshir kerap terancam karena serangan Madura United. Benar saja, gempuran serangan dari Madura United pun berhasil menyamakan gol. Ketika Hugo Gomes mencuri peluang lewat handball Asep Berlian pada menit ke-41. Hingga peluit turun minum, skor sementara imbang 1-1.
Pertandingan semakin memanas, dan kedua tim sama-sama memainkan tempo. Kealotan di tengah lapangan membuat keduanya jarang dapat menerobos lini pertahanan. Meskipun akhirnya Madura United sempat memiliki peluang emas dari tendangan bebas yang dieksekusi Hugo Gomes pada menit ke-59. Akan tetapi, Kiper Dewa United, Natshir secara tangkas menepis bola tendangan tersebut.
Lagi-lagi, Madura United tak menyerah. Kini, Bayu Gatra hamper saja memecahkan kealotan pertandingan pada babak kedua. Tendangan spekulasi dari luar kotak penalti, menit ke-80 membentur tiang gawang Dewa United.
Kedua tim berlanjut hingga peluit panjang dibunyikan. Kebuntuan Dewa United dan Madura United pun berakhir dengan berbagi poin dengan skor akhir 1-1. (Sri/Dwo)