OKTANA.ID, KEDIRI– Atmosfer panas diprediksi akan berlangsung pada laga Persik Kediri menghadapi Arema FC di Stadion Brawijaya, Sabtu (15/7/2023) sore. Pertandingan pada pekan ketiga Liga 1 2023/2024 ini layaknya perebutan mahkota raja hutan dalam mencari kemenangan perdana musim ini. Kedua tim ini diketahui memiliki statistik yang sama, yakni dua laga terakhir memeroleh hasil imbang dan kalah.
Persik Kediri yang berjuluk Macan Putih harus siap menerima tantangan Arema FC alias Singo Edan. Apalagi, keduanya mempunyai kesamaan historis. Yakni, pernah menjadi juara Liga Indonesia beberapa tahun silam.
Tak hanya perebutan mahkota raja, laga Persik Kediri dan Arema FC seolah menjadi kutukan legenda antara Kerajaan Kediri dan Singasari. Keduanya selalu sengit ketika bertanding entah di Stadion Brawijaya maupun Stadion Kanjuruhan.
Pekan lalu, Persik Kediri tumbang 3-2 di markas Madura United. Gagalnya mencuri poin di laga tandang ke Madura, kini Persik mendapat tantangan tim sesama wilayah Jawa Timur lainnya yang tak kalah tangguh, Arema FC.
Terlepas dari itu, Macan Putih tetap termotivasi meraup poin penuh yang sekaligus bakal menjadi kemenangan perdana mereka di Liga 1 musim 2023/2024. Di sisi lain, Arema FC juga punya misi yang sama. Dari 2 laga awal yang sudah dilalui musim ini skuad Singo Edan besutan pelatih Joko Susilo belum sanggup mendulang poin maksimal.
Prediksi Persik vs Arema di Liga 1 2023/2024 Derby Jatim antara Persik vs Arema dalam lanjutan jadwal Liga 1 2023/2024 berpeluang berjalan ketat. Kondisi kedua tim yang belum pernah menang pada musim ini berpotensi menyuguhkan permainan ngotot, hal itu masih ditambah gengsi sebagai sama-sama tim Jawa Timur Hasil pertandingan Persik vs Arema ketika Liga 1 musim 2022/2023 lalu berakhir dengan saling mengalahkan.
Arema unggul lebih dulu pada putaran pertama dengan skor 0-1, saat laga away ke markas Persik di Stadion Brawijaya. Sementara Persik membayar tuntas kesalahan saat putaran kedua Liga 1 2022/2023. Memaksimalkan laga tandang yang dimainkan di Stadion PTIK, Jakarta, Macan Putih mencuri kemenangan lewat skor 2-3. Hasil positif Arema FC saat laga away ke markas Persik pada musim lalu, tentu menjadi bekal berharga bagi skuad asuhan Joko Susilo. Singo Edan jelas punya kans untuk memetik hasil serupa, meski bermain di bawah tekanan pendukung tuan rumah.
“Motivasi Persik Kediri sangat luar biasa jika bermain di kandang. Tentu motivasinya sangat bermain dalam pressing lebih bagus,” kata pelatih yang akrab disapa “Gethuk”.
Selain itu, Joko Susilo juga memuji pemain asing yang dimiliki Persik Kediri. Menurutnya, kualitas pemain asing Macan Putih sangat bagus. Joko Susilo mengungkapkan, Arema FC sudah siap dalam menghadapi laga besok. Tidak lupa ia mengucapkan rasa terima kasih karena saat datang di Kediri disambut dengan baik.
Di sisi Persik Kediri, belajar dari pengalaman musim lalu Renan Silva dan kawan-kawan jelas wajib mewaspadai kedatangan tim tamu. Terlebih kondisi Persik di bawah asuhan Marcelo Rospide sampai saat ini belum menunjukkan hasil yang memuaskan. Mereka wajib melakukan evaluasi, usai pekan lalu gagal memanfaatkan 2 kali keunggulan atas Madura Utd yang justru berujung kekalahan.
“Pasti ada perbaikan, baik dalam bertahan maupun menyerang. Kemarin kami juga kemasukan lewat set piece, yang tentu tidak boleh terulang lagi, para pemain juga tidak boleh membiarkan pemain lawan bisa berkreasi dengan leluasa. Sedangkan untuk menyerang, kami juga harus bisa efektif dan lebih tenang saat mendapat peluang sekecil apapun,” ujar Marcelo Rospide.
Tunda Debut Jefesson Viera
Kedatangan striker asal Brasil, Jefesson Viera, ternyata belum bisa dimainkan pada laga melawan Arema FC. Menurut Marcelo Rospide, kondisi Jefinho panggilan akrab pemain asal Brasil itu, saat ini tidak terlalu bagus. Karena sebenarnya dia sudah cukup lama tidak bermain dan berlatih sepak bola, sejak April lalu.
“Jefinfo tidak bermain dan berlatih sejak April, kondisinya tidak terlalu baik,” kata Marcelo Rospide dalam sesi pre-match conference di Stadion Brawijaya, Jumat (14/7/2023).
Namun terkait laga besok, Marcelo Rospide masih harus menganalisanya hingga besok pagi untuk memastikan apakah pemain berusia 29 tahun itu bisa tampil melawan Singo Edan. Namun dia berharap besar bahwa pemain dengan tinggi 1,90 meter tersebut dalam kondisi yang baik dan bisa membantu Persik Kediri untuk meraih kemenangan.
“Saya akan lihat lagi besok dan saya akan membuat pilihan,” tegas Marcelo.
Perkiraan Susunan Pemain Persik vs Arema Persik berpeluang tampil dengan kekuatan penuh. Flavio Silva diproyeksikan mengisi pos penyerang tengah, kendati belum mencetak gol dalam 2 kali penampilan. Supriadi dan Ferinando Pahabol juga bisa menyisir dari kedua sisi winger. Sementara Arema dapat bertumpu kepada ketajaman Gustavo Almeida. Penyerang asal Brasil itu baru saja mencetak hattrick ke gawang Persib. Keberadaan Gustavo jelas menjadi ancaman utama lini pertahanan Persik. Persik Kediri (4-3-3): Kurniawan Kartika Ajie; Simen Lyngbø, Anderson Nascimento, Hamra Hehanusa, Yusuf Meilana; Artur Irawan, Renan Silva, Rohid Chand; Flavio Silva, Supriadi, Ferinando Pahabol. Pelatih: Marcelo Rospide.
Arema FC (4-4-2): Teguh Amiruddin; Bagas Adi, Ichaka Diarra, Rifad Marasabessy, Mikael Alfredo Tata; Pablo Lucero, Jayus Hariono, Charles Almeida; Charles Lokolingoy, Dendi Santoso, Gustavo Almeida. Pelatih: Joko Susilo. Skor Head to Head (H2H) Persik vs Arema Menurut skor head to head (H2H), Arema unggul tipis atas Persik. Dari 5 pertemuan paling mutakhir di semua ajang, Singo Edan mendapat 3 kemenangan.
Di lain sisi, Macan Putih membukukan 2 hasil maksimal. 28/02/23 Arema vs Persik 2 – 3 17/09/22 Persik vs Arema 0 – 1 15/06/22 Persik vs Arema 0 – 1 27/02/22 Arema vs Persik 0 – 1 19/11/21 Persik vs Arema 2 – 3.
Editor: Srinan