OKTANA.ID – Diawal kemunculannya pada 2015, kelompok berseragam garis hitam putih dan frontman bertopeng bandit pemegang AK47 berbalut mikrofon ini nampaknya akan menandakan era baru musik ska.
Busana bernuansa hitam putih dan berdanska sepanjang lagu yang dibawakan The Suitcase Bandits. Ya, mereka punya cara dan segmen sendiri untuk membesarkan namanya. Bandung Mari Berdanska 2016 dan Hellprint United Day 2016 sebenarnya merupakan titik sempurna untuk mengawali invasi musik mereka di tanah air.
Dan setelah PANDEMI COVID 19 mendera bumi ini selama kurang lebih 3 tahun, Projects nya sempat terhenti dan sekarang The Suitcase Bandits mulai menggaungkan kembali albumnya “Mari Berdanska”
Single pertama berjudul sama seperti nama albumnya, Mari Berdanska. Lagu ini mengajak para pendengar untuk selalu bersemangat dan tidak pernah putus asa, karena lagu ini menggambarkan kecerian, musik yang di arransement dengan sangat menarik dan apik, tentunya membawa pendengar ke suasana hati yang bergembira. Balutan musik yang apik dengan konsep musik SKA modern menambah lagu ini jadi begitu lengkap untuk di nikmati. /ian