OKTANA.ID – Bahan bacaan kini terhidang dengan berbagai macam platform, apalagi dengan adanya koneksi internet maka akses bacaan pun bisa dinikmati lewat gawai. Akan tetapi, mereka yang terbiasa membaca dengan gawai belum tentu bisa membaca buku.
Buku tetap menjadi primadona bagi pembaca untuk mencari informasi dan inspirasi sebagai rujukan yang terpercaya. Buku dapat mengubah cara pandang kita terhadap suatu masalah bahkan pandangan kita terhadap dunia.
Ungkapan “buku adalah jendela dunia” menjelaskan bagaimana buku dapat membuka wawasan dan membuat pembaca untuk memandang dunia dari perspektif yang berbeda. Berikut ini 5 rekomendasi buku yang dapat memperkaya wawasan kalian, beberapa merupakan rekomendasi dari tokoh yang mungkin kalian gemari.
- 1984 – George Orwell
Buku rekomendasi dari Emma Watson ini mengisahkan tentang tokoh Winston Smith, seorang pegawai negeri yang rajin dan ahli yang juga merupakan seorang anggota Partai Luar yang saat itu sedang berkuasa. Winston Smith diam-diam membenci Partai dan mendambakan pemberontakan. Namun memikirkan mengenai pemberontakan tidak semudah yang Winston pikir.
Buku ini berlatar belakang pada era imajiner di Britania Raya yang namanya telah diubah menjadi Airstrip One, salah satu provinsi adinegara bernama Oceania pada tahun 1984 dimana seluruh dunia telah hancur dalam peperangan tiada akhir.
Oceania dikuasai oleh Partai yang mempekerjakan Polisi Pikiran untuk mengeksekusi setiap orang yang memiliki pemikiran individualis atau berbeda dengan kehendak Partai. Oceania dipimpin oleh Big Brother, pemimpin yang begitu dikultuskan dan dipuja berkat rekayasa dari pencucian otak bagi rakyat Oceania.
1984 menjadi literatur rekomendasi yang selalu menjadi acuan bagi buku fiksi bertema politik dan distopia.
- Animal Farm – George Orwell
Animal Farm, buku fiksi yang juga ditulis oleh George Orwell ini berkisah tentang sekelompok hewan yang berusaha untuk menggulingkan kekuasaan manusia di sebuah peternakan yang mereka miliki. Manusia yang merupakan peternak kerap menyiksa dan bertindak semena-mena untuk mengendalikan hewan ternaknya.
Pemberontakan para hewan di ketuai oleh Mayor Tua, seekor babi tua pemenang sayembara ternak yang memimpikan hilangnya manusia dan kehidupan yang bebas dan harmonis bagi para hewan.
Sepeninggal Mayor Tua, dua ekor babi mengambil alih kepemimpinan Mayor Tua, mereka bernama Snowball dan Napoleon. Snowball dan Napoleon membentuk impian Mayor Tua menjadi paham politik bagi pergerakan mereka.
Namun ternyata tidak mudah bagi Napoleon dan Snowball untuk memegang teguh impian Mayor Tua, jika terdapat dua kepemimpinan.
- To Kill A Mockingbird – Harper Lee
To Kill A Mockingbird yang ditulis oleh Harper Lee dibuat berdasarkan pengamatan penulis terhadap keluarga, tetangga dan hal sekitarnya saat Ia berumur 10 tahun. Novel ini diterbitkan pada tahun 1960.
To Kill A Mockingbird berlatar belakang di Maycomb, Alabama. Berkisah tentang Atticus Finch, seorang duda yang mempunyai 2 orang anak bernama Jem yang berumur 10 tahun dan Scout berumur 7 tahun. Novel ini bersudut pandang pada anak terakhir, yaitu Scout dalam melihat perjuangan ayahnya yang merupakan seorang pengacara di Maycomb County. Ayah Scout yang begitu menjunjung tinggi keadilan, menolak adanya diskriminasi ras, kebencian dan ketidakadilan di kota tersebut yang mengakibatkan Ia dan keluarganya dibenci oleh penduduk di kotanya.
Novel ini telah ditinjau ulang oleh setidaknya 30 koran dan majalah. To Kill A Mockingbird dinobatkan dalam daftar “buku yang harus dibaca seseorang sebelum ia meninggal” (“every adult should read before they die”).
Pada tahun 1962, buku ini diadaptasi menjadi film dengan judul yang sama dengan arahan sutradara Robert Mulligan, dan berhasil mendapatkan piala Oscar. Sejak tahun 1990, drama yang didasarkan pada cerita buku ini dimainkan secara rutin di Monroeville, Alabama, kampung halaman sang penulis, Harper Lee.
- Pride and Prejudice – Jane Austen
Buku literatur dari Inggris ini merupakan salah satu buku rekomendasi dari Jisoo Black Pink. Pride and Prejudice diterbitkan pertama kali pada tahun 1813. Novel tentang kisah cinta antara kelas menengah-atas keluarga Inggris pada abad 19 ini di deskripsikan dengan tokoh bernama Elizabeth Bennet, gadis periang dan pintar.
Keluarga Bennet memiliki lima orang anak perempuan yang belum menikah, yang membuat ibunya khawatir jika Mr. Bennet meninggal anaknya tidak akan mendapatkan harta warisan. Mereka pun berusaha untuk menikahkan anak-anaknya dengan pria kaya di kotanya.
Tidak seperti rencana orang tuanya, Elizabeth malah bertemu dengan Mr. Darcy, teman dari Mr. Bingley yang merupakan kekasih kakaknya di sebuah pesta dansa. Ia secara tak sengaja mendengar Mr. Darcy sedang menghina dirinya, yang membuatnya memiliki prasangka tersendiri kepada Mr. Darcy.
- The Kite Runner – Khaled Hosseini
The Kite Runner bercerita tentang Amir, anak laki-laki berumur dua belas tahun dari distrik Wazir Akbar Khan di Kabul dan Hassan, sahabatnya yang merupakan seorang putra pelayan di rumahnya. Amir sangat ingin memenangkan turnamen adu layang-layang lokal dan sahabatnya Hassan berjanji untuk membantunya. Namun, mereka tidak tahu apa yang akan terjadi pada Hassan pada sore itu, sebuah peristiwa yang menghancurkan hidup mereka berdua.
Setelah Soviet menginvasi yang memaksa Amir dan keluarganya hijrah ke Amerika, Amir sadar bahwa suatu hari Ia harus kembali ke Afghanistan di bawah pemerintahan Taliban untuk menemukan satu hal yang tidak dapat diberikan oleh dunia barunya: penebusan.
Cerita ini berkisah tentang kerusuhan yang terjadi pada pemerintahan Afghanistan setelah jatuhnya monarki Afghanistan dalam invasi Soviet pada tahun 1970an.
Itu dia 5 rekomendasi buku yang akan menambah wawasan kalian. Apakah kalian tertarik membacanya? (Cha/yu)